Daftar 10 Lagu Karo Terpopuler Sepanjang Masa


Bataksiana - Beberapa nama penyanyi lagu Karo juga pernah mengemuka ditengah-tengah masyarakat Karo meski keberadaan mereka mungkin jadi tidak pernah dikenal di pentas musik nasional. Beberapa nama penyanyi itu, sebut saja seperti (Alm) Jusup Sitepu, (Alm) Reno Surbakti, Hormat Barus, Alasen Barus, Netty Vera Bangun, Usman Ginting, Harto Tarigan, Anta Prima Ginting, hingga nama-nama penyanyi Karo yang belakangan namanya tengah melambung seperti Rimta Maharani Ginting.

Ilustrasi.
Masyarakat Suku Karo sendiri diperkirakan berjumlah sekitar 2,5 juta jiwa yang pada umumnya tinggal dibeberapa Kabupaten dan Kota di Sumatera Utara, seperti di Kabupaten Karo, Langkat, Deliserdang, Dairi, Kota Medan, dan Binjai. Bila mereka ditanya sederet nama artis Karo yang disebutkan diatas, maka secara umum warga Karo yang berjumlah jutaan jiwa tersebut bakal familiar dengan nama penyanyi daerahnya.

Sepanjang geliat lagu Karo yang tetap bergairah hingga kini, sejumlah lagu-lagu Karo pernah mengemuka bahkan dikenal luas diseluruh Indonesia. Sebagai contoh misalnya, lagu berjudul Piso Surit. Lagu ini sebenarnya diciptakan oleh komponis nasional dari Taneh Karo (Alm) Djaga Depari pada saat masa merebut kemerdekaan Indonesia.

Dalam perjalannya lagu ini sudah beberapa kali didaur ulang, dan paling teranyar ketika kembali diarsemen ulang oleh Viki Sianipar pada tahun 2004 lalu, dimana keberadaan lagu ini sempat muncul beberapa bulan di MTV Indonesia kala itu.

Selain lagu Piso Surit, beberapa lagu Karo yang sempat dikenal luas oleh kalangan masyarakat Indonesia, diantaranya lagu berjudul Mbiring Manggis yang mengemuka dipertengahan tahun 1990-an, selain itu ada juga lagu berjudul Salam Sayang yang dipopulerkan Netty Vera Bangun di awal tahun 2000-an, bahkan yang mengemuka akhir-akhir ini adalah lagu berjudul Merangap yang dipopulerkan oleh Rimta Maharani Ginting. Merangap adalah lagu Karo terpopuler saat ini.

Bila sudah disebutkan beberapa judul lagu Karo yang sempat populer diluar kalangan masyarakat Karo, lalu apakah masih ada lagu Karo lainnya yang dianggap terpopuler sepanjang masa meski hanya terkenal di kalangan orang Karo saja? Jawabnya tentu ada, dan berikut ini adalah 10 lagu Karo terpopuler sepanjang masa:

1. Bunga Rampe, Reno Surbakti
2. Mahdalena, Jusup Sitepu
3. Sira Ndabuh Kulagan, Usman Ginting
4. Pergeluh Kaciwer, Hormat Barus
5. Pengadilen Ate Ngena, Ermawati br Karo
6. Pedah Man Ate Ngena, Netty Bangun
7. Ueken Kena, Langsat Tarigan
8. Mbaba Kampil
9. Bogor Jakarta (Boja), Harto Tarigan
10. Anak Mami, Jhon Pradep Tarigan

(bbs/int)

Loading...

SHARE
    Blogger Comment

0 komentar:

Posting Komentar

close